Bagi sebagian besar
pengguna sistem operasi Linux tidak asing dengan sistem file yang ada di Linux,
seperti ext2, ext3, danext4. Beberapa sistem file tersebut
seringkali ditemukan di Linux manapun, terutama pada saat melakukan instalasi.
Terkadang kita
memiliki kepentingan untuk berbagi pakai file yang ada di sistem file Linux,
sehingga bisa dibaca ataupun ditulis melalui sistem operasi Windows. Dengan
demikian, tidak perlu lagi melalukan restart komputer pada saat akan mengakses
file yang terdapat pada sistem file ext2/ext3/ext4.
Anda bisa
melakukannya menggunakan aplikasi bernama Ext2fsd. Berikut langkah instalasinya di
Windows 7:
- Unduh Ext2fsd.
- Klik kanan pada file installer yang telah diunduh, dan klik Properties. Set ‘compatibility mode’ menjadi ‘Windows Vista Service Pack 2′ dan aktifkan pilihan ‘Run as administrator’.
- Jalankan file installer tersebut.
- Unduh patch Ext2fsd untuk mendukung ext4 extents.
- Extrak file patch yang baru saja diunduh, copy-kan file ext2fsd.sys ke \Windows\system32\drivers.
- Restart Windows 7.
- Jalankan Ext2 Volume Manager dari Start Menu.
Akan muncul drive
baru di Windows 7 Anda, dan siap untuk diakses. Selamat mencoba.
0 komentar:
Posting Komentar